Cemilan yang satu ini adalah salah satu cemilan favorit anak²ku. Bahannya simple, hanya saja sedikit repot membuat dadarnya saja ^^
Dadarnya selain diisi mayo fan smoked beef juga bisa diisi dengan ragout atau sayuran, sesuai selera masing².
Untuk membuat dadarnya saya menggunakan teflon ukuran 18cm, dan hasilnya ada sekitar 32 buah risol mayo.
bahan kulit:
500ml susu cair
1/4 sdt garam
2sdm margarine, cairkan
200gr terigu
1btr telur, kocok rata
bahan celupan:
2btr telur, kocok rata
50ml air
bahan pelapis:
1/4 kg tepung panir
100gr terigu
bahan isi:
4btr telur rebus, potong²
4 lembar smoked beef,potong²
300gr mayonaise
keju cheddar (optional)
cara membuat:
campur terigu, garam dan susu. aduk sampai tercampur rata dan halus. lalu tambahkan telur kocok, aduk rata. terakhir tambahkan margarin cair, aduk rata. Buat dadar tipis satu persatu dari adonan ini. isi dadar dengan satu smoke beef, satu potong telur rebus, satu potong dan mayonaise, lipat pinggirannya lalu gulung. Gulingkan dadar gulung ke dalam terigu, celupkan ke dalam telur yang telah dicampur air dan gulingkan ke atas tepung panir. Risol mayo siap utk digoreng di dalam minyak panas, tapi gorengnya jangan sampai gosong ya...supaya risolnya cantik kekuning²an dan tidak pecah.
Jumat, 24 Juni 2016
Rabu, 15 Juni 2016
kue sus mekar
KUE SUS MEKAR
Resep ini hasil mengalami sedikit perubahan dari resep aslinya,
In syaa Allah kue susnya sukses mekar.
*adonan sebelum masuk oven
*kue sus yang baru dikeluarkan dari oven
BAHAN :
- 100 gr mentega
- 300 ml air
- 175 gr terigu
- ½ sdt garam
- 1 sdt baking soda double acting
- 1 sdm gula pasir
- 4 kuning telur
- 4 putih telur kocok kaku
CARA MEMBUAT :
-Masak air,garam dan mentega sampai mendidih,lalu tambahkan tepung terigu sambil diaduk hingga kalis,lalu matikan kompor dan biarkan adonan sampai menjadi hangat kuku. Masukan kuning telur satu per satu kedalam adonan terigu yang sdh hangat, kocok dengan mixer sampai rata. Tambahkan gula pasir dan baking powder, kocok dengan mixer sambil ditambahkan putih telur yang telah dikocok kaku. ADONAN SIAP UNTUK DI CETAK!
BAHAN VLA/ISI:
-300 ml susu cair (indomilk/ultra/frisian flag, dll)
-100cc susu kental manis (saya pakai carnation)
-200ml air
-100gr gula pasir
-2 kuning telur
-4 sdm maizena
-8 sdm air
-50gr keju cheddar parut(optional)
-1 sdm margarin
-1 sdt essence vanilla
CARA MEMBUAT :
-kocok kuning telur dgn garpu lalu tambahkan 8 sdm air dan 4 sdm maizena,sisihkan
-rebus air bersama susu kental manis,susu cair dan gula pasir,aduk searah sampai mendidih. tuangkan adonan kuning telur ke dalam susu sambil terus dimasak hingga kental. matikan api,masukan margarin dan keju, aduk sampai tercampur rata.
-terakhir tuang vanilla essence,aduk rata dan siap untuk digunakan.
*NB: - bakar dengan suhu oven tinggi dan selama proses pembakaran oven jangan dibuka agar adonan tidak kempes.
- setelah permukaan kue berwarna coklat, keluarkan kue di atas rak kawat.
Resep ini hasil mengalami sedikit perubahan dari resep aslinya,
In syaa Allah kue susnya sukses mekar.
BAHAN :
- 100 gr mentega
- 300 ml air
- 175 gr terigu
- ½ sdt garam
- 1 sdt baking soda double acting
- 1 sdm gula pasir
- 4 kuning telur
- 4 putih telur kocok kaku
CARA MEMBUAT :
-Masak air,garam dan mentega sampai mendidih,lalu tambahkan tepung terigu sambil diaduk hingga kalis,lalu matikan kompor dan biarkan adonan sampai menjadi hangat kuku. Masukan kuning telur satu per satu kedalam adonan terigu yang sdh hangat, kocok dengan mixer sampai rata. Tambahkan gula pasir dan baking powder, kocok dengan mixer sambil ditambahkan putih telur yang telah dikocok kaku. ADONAN SIAP UNTUK DI CETAK!
BAHAN VLA/ISI:
-300 ml susu cair (indomilk/ultra/frisian flag, dll)
-100cc susu kental manis (saya pakai carnation)
-200ml air
-100gr gula pasir
-2 kuning telur
-4 sdm maizena
-8 sdm air
-50gr keju cheddar parut(optional)
-1 sdm margarin
-1 sdt essence vanilla
CARA MEMBUAT :
-kocok kuning telur dgn garpu lalu tambahkan 8 sdm air dan 4 sdm maizena,sisihkan
-rebus air bersama susu kental manis,susu cair dan gula pasir,aduk searah sampai mendidih. tuangkan adonan kuning telur ke dalam susu sambil terus dimasak hingga kental. matikan api,masukan margarin dan keju, aduk sampai tercampur rata.
-terakhir tuang vanilla essence,aduk rata dan siap untuk digunakan.
*NB: - bakar dengan suhu oven tinggi dan selama proses pembakaran oven jangan dibuka agar adonan tidak kempes.
- setelah permukaan kue berwarna coklat, keluarkan kue di atas rak kawat.
Selasa, 14 Juni 2016
salad bangkok
SALAD BANGKOK
Salad ini cocok untuk dijadikan cemilan ataupun teman makan nasi. Paduan nanas, apel, timun dan lettuce disiram saos kacang mayonaise menghasilkan kenikmatan tersendiri. Salad bangkok ini merupakan kegemaran suamiku....
Mungkin ada yang menyukai salad ini juga dan ingin membuatnya sendiri di rmh, berikut saya sertakan resepnya.
Bahan:
- 200gr apel
- 200gr nanas
- 200gr timun jepang
- 150gr lettuce
- 2 sdm air jeruk lemon
#jenis buah/sayuran yang lain juga bisa kok..
BAHAN SAOS:
- 200 ml air
- 1 sdt maizena
- 120 gr selai kacang/kacang giling
- 50 gr mayonaise
- 3 sdm saos tomat
- 1 sdt saos sambal
- 4 sdm susu kental manis
CARA MEMBUAT:
- Bersihkan buah dan sayuran yang akan dipakai dengan air mengalir.apel yang telah di potong² direndam dalam 120 ml air yang telah di campur dgn air jeruk lemon
- masak air dengan maizena sampai mendidih dan mengental,lalu matikan api. Langkah selanjutnya, masukan selai kacang, mayonaise, saos tomat, saos sambal dan susu ke dalam larutan maizena yang masih panas,aduk sampai tercampur rata.setelah dingin tuang saos diatas buah dan sayuran yang telah dipotong dan ditata di atas piring saji
- Salad siap dihidangkan...q
Salad ini cocok untuk dijadikan cemilan ataupun teman makan nasi. Paduan nanas, apel, timun dan lettuce disiram saos kacang mayonaise menghasilkan kenikmatan tersendiri. Salad bangkok ini merupakan kegemaran suamiku....
Mungkin ada yang menyukai salad ini juga dan ingin membuatnya sendiri di rmh, berikut saya sertakan resepnya.
Bahan:
- 200gr apel
- 200gr nanas
- 200gr timun jepang
- 150gr lettuce
- 2 sdm air jeruk lemon
#jenis buah/sayuran yang lain juga bisa kok..
BAHAN SAOS:
- 200 ml air
- 1 sdt maizena
- 120 gr selai kacang/kacang giling
- 50 gr mayonaise
- 3 sdm saos tomat
- 1 sdt saos sambal
- 4 sdm susu kental manis
CARA MEMBUAT:
- Bersihkan buah dan sayuran yang akan dipakai dengan air mengalir.apel yang telah di potong² direndam dalam 120 ml air yang telah di campur dgn air jeruk lemon
- masak air dengan maizena sampai mendidih dan mengental,lalu matikan api. Langkah selanjutnya, masukan selai kacang, mayonaise, saos tomat, saos sambal dan susu ke dalam larutan maizena yang masih panas,aduk sampai tercampur rata.setelah dingin tuang saos diatas buah dan sayuran yang telah dipotong dan ditata di atas piring saji
- Salad siap dihidangkan...q
Senin, 13 Juni 2016
puding sutra blackcurrent
Puding Sutra Blackcurrant
Setelah sekian lama menjanjikan puding sutra untuk putriku, akhirnya terpenuhi juga setelah melalui proses trial n error untuk mendapatkan resep yang sesuai seleraku. Puding nan lembut dan memanjakan lidah akhirnya bisa dinikmati tanpa harus membeli lagi....sluuuuurrrppp....habis deh 5 cup sekali seruput....lagi dan lagi.
Proses persiapan dan pembuatannya pun simple, siapapun pasti bisa membuatnya...In syaa Allah bebas gagal he...he...
Bagi yang ingin menikmati lezatnya puding ini, berikut ini resepnya:
Bahan:
1 lt susu cair (aku pakai indomilk full cream)
300 ml air
2sdt nutrijell yoghurt blackcurrant
3sdm tepung maizena
100gr gula pasir
5 tetes pewarna ungu ( aku pakai pewarna merk R&W rajawali)
cara membuat:
Campurkan gula vpasir, jely, dan tepung maizena. lalu tuang susu dan air beserta pewarna ungu. Masak dengan api sedang sambil terus diaduk searah. Pada saat puding mendidih, langsung matikan kompor dan lanjutkan mengaduk puding beberapa saat dan puding siap untuk dituangkan ke cetakan sesuai selera.
Setelah sekian lama menjanjikan puding sutra untuk putriku, akhirnya terpenuhi juga setelah melalui proses trial n error untuk mendapatkan resep yang sesuai seleraku. Puding nan lembut dan memanjakan lidah akhirnya bisa dinikmati tanpa harus membeli lagi....sluuuuurrrppp....habis deh 5 cup sekali seruput....lagi dan lagi.
Proses persiapan dan pembuatannya pun simple, siapapun pasti bisa membuatnya...In syaa Allah bebas gagal he...he...
Bagi yang ingin menikmati lezatnya puding ini, berikut ini resepnya:
Bahan:
1 lt susu cair (aku pakai indomilk full cream)
300 ml air
2sdt nutrijell yoghurt blackcurrant
3sdm tepung maizena
100gr gula pasir
5 tetes pewarna ungu ( aku pakai pewarna merk R&W rajawali)
cara membuat:
Campurkan gula vpasir, jely, dan tepung maizena. lalu tuang susu dan air beserta pewarna ungu. Masak dengan api sedang sambil terus diaduk searah. Pada saat puding mendidih, langsung matikan kompor dan lanjutkan mengaduk puding beberapa saat dan puding siap untuk dituangkan ke cetakan sesuai selera.
klappertart
KLAPPERTART
Penasaran bikin yang satu ini,akhirnya ngutak ngutik di dapur jadilah resep ini,rasanya OK setimpal dengan kerja kerasku..,PENASARAN? yuk intip resepnya
BAHAN A:
- 350 ml air kelapa muda
- 200 gr susu kental manis(aku sih pki carnation)
- 1 sdm mentega
- 50 gr terigu 25 gr maizena
- 25 gr kenari,cincang halus
- 3 btr daging kelapa muda
- 4 btr kuning telur
- 75 gr gula pasir
BAHAN B:
- ½ sdt cream of tartar(bisa di skip)
- 6 btr putih telur
- 1 sdm gula pasir
BAHAN C:
- 25 gr kenari
- 25 gr kismis
- kayu manis bubuk secukupnya
CARA MEMBUAT :
- kocok telur dan gula sampai putih,lalu masukan terigu,maizena,dan kenari.
-masukan air kelapa,susu kental manis,daging kelapa muda,lalu masak di atas api sedang sampai mendidih,dan langsung matikan kompornya
-masukan mentega ke dalam adonan yang msh panas,aduk rata.tuangkan adonan ke dalam cetakan
- kocok bahan B sampai kaku,tuang di atas adonan A,taburi atasnya dengan adoanan C
- bakar dengan metode au bean mariie(membakar diatas loyang yang berisi air)
Penasaran bikin yang satu ini,akhirnya ngutak ngutik di dapur jadilah resep ini,rasanya OK setimpal dengan kerja kerasku..,PENASARAN? yuk intip resepnya
BAHAN A:
- 350 ml air kelapa muda
- 200 gr susu kental manis(aku sih pki carnation)
- 1 sdm mentega
- 50 gr terigu 25 gr maizena
- 25 gr kenari,cincang halus
- 3 btr daging kelapa muda
- 4 btr kuning telur
- 75 gr gula pasir
BAHAN B:
- ½ sdt cream of tartar(bisa di skip)
- 6 btr putih telur
- 1 sdm gula pasir
BAHAN C:
- 25 gr kenari
- 25 gr kismis
- kayu manis bubuk secukupnya
CARA MEMBUAT :
- kocok telur dan gula sampai putih,lalu masukan terigu,maizena,dan kenari.
-masukan air kelapa,susu kental manis,daging kelapa muda,lalu masak di atas api sedang sampai mendidih,dan langsung matikan kompornya
-masukan mentega ke dalam adonan yang msh panas,aduk rata.tuangkan adonan ke dalam cetakan
- kocok bahan B sampai kaku,tuang di atas adonan A,taburi atasnya dengan adoanan C
- bakar dengan metode au bean mariie(membakar diatas loyang yang berisi air)
Langganan:
Postingan (Atom)