Cemilan yang satu ini adalah salah satu cemilan favorit anak²ku. Bahannya simple, hanya saja sedikit repot membuat dadarnya saja ^^
Dadarnya selain diisi mayo fan smoked beef juga bisa diisi dengan ragout atau sayuran, sesuai selera masing².
Untuk membuat dadarnya saya menggunakan teflon ukuran 18cm, dan hasilnya ada sekitar 32 buah risol mayo.
bahan kulit:
500ml susu cair
1/4 sdt garam
2sdm margarine, cairkan
200gr terigu
1btr telur, kocok rata
bahan celupan:
2btr telur, kocok rata
50ml air
bahan pelapis:
1/4 kg tepung panir
100gr terigu
bahan isi:
4btr telur rebus, potong²
4 lembar smoked beef,potong²
300gr mayonaise
keju cheddar (optional)
cara membuat:
campur terigu, garam dan susu. aduk sampai tercampur rata dan halus. lalu tambahkan telur kocok, aduk rata. terakhir tambahkan margarin cair, aduk rata. Buat dadar tipis satu persatu dari adonan ini. isi dadar dengan satu smoke beef, satu potong telur rebus, satu potong dan mayonaise, lipat pinggirannya lalu gulung. Gulingkan dadar gulung ke dalam terigu, celupkan ke dalam telur yang telah dicampur air dan gulingkan ke atas tepung panir. Risol mayo siap utk digoreng di dalam minyak panas, tapi gorengnya jangan sampai gosong ya...supaya risolnya cantik kekuning²an dan tidak pecah.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar